Menciptakan Perkampungan Global yang Vegetarian dan Welas Asih

Jepang

Menanam Benih Cinta Kasih di 'Kebun Bumi'

Oleh Grup Berita Tokyo (Asal dalam bahasa Jepang)

Pada tanggal 28-29 Oktober Tahun Emas 3 (2006), kegiatan Kebun Bumi Musim Gugur (Autumn Earth Garden) diadakan di Taman Yoyogi di Tokyo untuk mempromosikan gaya hidup yang melindungi Bumi dan lingkungan alam dari polusi. Acara ini menanamkan kebersamaan yang harmonis antara umat manusia dengan alam dalam kehidupan sehari-hari. Dengan kesadaran terhadap konsep vegetarisme, maka binatang seharusnya kita cintai dan alam seharusnya kita lestarikan. Para inisiat lokal juga menyebarkan brosur 'Cara Hidup Alternatif', map untuk dokumen, dan kipas di depan stan mereka. Berbagai jenis barang juga ditawarkan untuk dijual, termasuk kaus oblong, topi, dan tas belanja 'Cara Hidup Alternatif', serta makanan vegetarian. Di stan juga didistribusikan informasi yang memperkenalkan Supreme Master Television.

 

 

Pada hari pembukaan perayaan, seorang wanita dan anjingnya melewati stan pameran kami. Anjing itu berjalan lurus menuju stan pameran kami tanpa keraguan dan duduk diam di depan foto Guru. Wanita itu beberapa kali mencoba agar anjingnya bergerak, namun anjing itu tak mau berpindah seolah-olah menunjukkan ekspresi ‘di sinilah tempat saya’.

Taman Yoyogi, yang juga menjadi tempat perayaan hari Bumi di bulan April dan perayaan Budaya Vegetarian Internasional Tokyo di bulan September, berencana untuk menjadi tuan rumah bagi kedua perayaan ini serta kegiatan Kebun Bumi Musim Gugur tahun depan. Kami akan menghargai kesempatan berharga ini untuk bekerja dengan peserta pameran lain demi meningkatkan populasi vegetarian, serta untuk berbagi 'Cara Hidup Alternatif' dengan lebih banyak orang.