Indonesia

Menyebarkan Pesan SOS 
dengan Gembira dan Antusias
 

Oleh Grup Berita Jakarta (Asal bahasa Indonesia)

[Indonesia] Dari bulan April sampai Juni, Tahun Emas (2009), rekan inisiat Center Jakarta mengerjakan satu proyek setelah yang lainnya tanpa mengenal lelah untuk mempromosikan pesan untuk menyelamatkan Bumi dari kerusakan akibat pemanasan global dengan mengadopsi  pola makan vegan.

Menyelenggarakan Seminar Pemanasan Global

Pada tanggal 4 April, rekan inisiat melakukan perjalanan ke Kota Jambi, sebuah masyarakat terpencil di tengah Pulau Sumatera untuk memberikan presentasi tentang pemanasan global kepada Romo St. Sumardi, SCJ di Gereja Santa Theresia dan beberapa biarawati di Rumah Sakit Santa Theresia yang kemudian mengundang mereka untuk menyampaikan informasi kepada sekolah Katolik dan suster-suster di wilayah mereka. Keesokan harinya, di Hotel Abadi, Kajanglako, mereka memberikan seminar yang sama kepada sekitar 120 tamu. Acara disiarkan oleh Televisi Republik Indonesia (TVRI) Stasiun Jambi pada sore harinya. Beberapa hari kemudian, banyak tamu termasuk Ibu Nofrida, pembawa acara Radio Republik Indonesia (RRI) di Jambi yang sangat terkesan dengan kebenaran dari isi seminar tersebut dan mengonfirmasi bahwa mereka telah siap untuk berubah ke pola makan nabati. Mereka juga meminta resep masakan vegetarian untuk dibagikan kepada keluarga dan teman-teman mereka.

Pada tanggal 19 April, rekan inisiat mengunjungi sebuah Kuil Sikh di Jakarta pada Hari Khalsa, sebuah upacara yang meminta setiap orang untuk menjalankan pola makan vegetarian. Setelah presentasi pemanasan global, mereka mempertunjukkan bagaimana membuat biopori, cara untuk membuat kompos dari sampah organik dalam sebuah lubang yang dalam juga berfungsi untuk mengumpulkan air untuk mencegah banjir. Seorang ibu dan anak perempuannya yang kecil memberitahu rekan inisiat bahwa mereka adalah penonton setia Supreme Master TV dan sebagai akibatnya, mereka menjadi vegetarian.

Pada tanggal 12 Mei, rekan inisiat mengundang lebih dari 200 guru dan siswa dari sekolah tinggi dan universitas di Kota Cirebon, Jawa Barat,  Indonesia untuk seminar mengenai perubahan iklim yang diselenggarakan di Hotel Apita, dimana Kepala Lingkungan Hidup  Kota Cirebon, Dr. H. Iskukuh mendesak semua peserta untuk ambil bagian dalam memecahkan masalah pemanasan global dengan memilih pola makan nabati. Dari program-program pilihan Supreme Master TV, banyak peserta yang baru mengetahui tentang mendesaknya pemanasan global untuk pertama kalinya, dan beberapa di antaranya dengan penuh hasrat meminta rekan inisiat untuk membawa pesan tersebut ke sekolah mereka. Semua menikmati makan siang vegan gratis yang disediakan. Media-media Mitra Dialog, Pikiran Rakyat, Radar Cirebon, dan Radio Republik Indonesia (RRI), meliput acara tersebut.

Pada tanggal 29 Mei, dengan undangan dari salah satu peserta seminar di Cirebon, rekan inisiat datang ke Sekolah Dasar BPK Penabur untuk berbagi pesan pemanasan global dengan sekitar 120 murid kelas enam dan guru mereka, dan menerima umpan balik yang antusias.

Menyediakan Makanan Vegan pada Jambore Pramuka

Dari tanggal 8 Juni sampai 10 Juni, rekan inisiat menyediakan sekitar 2.000 kotak makanan vegan bagi sekitar 1.278 siswa dan guru pada jambore pramuka tahunan yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Cibubur, Selatan Jakarta. Makanan mereka sangat diterima dan dihargai oleh banyak peserta dan beberapa orang meminta resep-resepnya  untuk dicoba di rumah. Rekan inisiat juga diizinkan untuk menayangkan program-program yang berhubungan dengan  pemanasan global dari Supreme Master TV  serta membagi-bagikan selebaran SOS dan pemutaran DVD selama acara tersebut.

Membentuk sebuah Perkumpulan Vegan di Indonesia (VSI)

Pada tanggal 21 Juni, ketika dunia merayakan Hari Bumi Vegan dan Hari Ayah yang pertama, anggota Asosiasi setempat kami dan Perkumpulan Vegetarian Indonesia (IVS) mendirikan Masyarakat Vegan Indonesia (VSI). Untuk merayakannya, sebuah upacara yang dihadiri oleh lebih dari  40 calon vegan, diadakan di Restoran Vegetarian Chang Sow, Jakarta Utara. VSI membuat agenda rencana 3 tahun dan 10 tahun untuk mempromosikan veganisme di Indonesia sebagai cara tercepat untuk mengekang pemanasan global. Mereka juga menyiapkan sebuah komite kerja untuk mengkoordinasikan festival vegan pertama, Festival Vegan dan Hijau pada tahun 2010 di Jakarta.

Pekan Lingkungan Indonesia Tahun 2009

Para rekan inisiat Center Jakarta mendirikan sebuah stan pada Pusat Konvensi Jakarta selama Pekan Lingkungan Hidup Indonesia ke-13 tahun 2009. Dari tanggal 28 Mei sampai  31 Mei, rekan inisiat bergiliran membagikan brosur-brosur SOS dan menjelaskan kepada pengunjung tentang solusi yang paling memungkinkan bagi pemanasan global adalah pola makan nabati. Banyak guru dan murid yang mengundang mereka ke sekolahnya untuk memberikan ceramah tentang topik ini, dan rekan inisiat mengakhirinya dengan sebuah rencana seminar pemanasan global untuk dua bulan ke depan. Mereka juga menayangkan acara-acara pilihan Supreme Master TV yang menarik banyak orang yang lewat, dan menyediakan sekitar 1.000 kotak makanan vegan gratis.

Semua rekan inisiat dari Jakarta sangat bahagia dan bersemangat terhadap pekerjaan untuk membagikan berita SOS pemanasan global kepada masyarakat ini. Mereka berterima kasih kepada Guru atas kasih tak terbatas dan berkah-Nya dalam menjalankan pekerjaan besar ini.