Tanya Jawab Pilihan

Tuhan Mengetahui Hati Kita

Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, London, Inggris,
9 Juni 1999 (Asal dalam bahasa Inggris) DVD #662

T: Bila seseorang tidak percaya kepada Tuhan, akankah dia masuk neraka setelah kematiannya?

G: Tidak. Tuhan itu Maha Pengampun. Dia tidak peduli apakah Anda percaya kepada-Nya atau tidak. Hanya saja, bila Anda percaya kepada-Nya, maka Anda akan mengenal diri Anda dengan lebih baik; Anda akan menjalani kehidupan yang lebih lancar, penuh kedamaian, dan bahagia; dan Anda akan menjadi semakin bijak serta penuh kasih. Anda tidak percaya kepada Tuhan; itu karena sulit mempercayai sesuatu yang tidak Anda lihat. Dan itulah mengapa saya ingin menunjukkan Tuhan kepada Anda sehingga Anda tahu bahwa Tuhan ada, bahwa Tuhan mengasihi Anda, dan Tuhan melindungi Anda. Dia membimbing dalam setiap langkah kita bila Anda mengenal-Nya, dan bila Anda mau. Kita hanya mendengarkan-Nya. Tetapi, bagaimana kita dapat percaya kepada-Nya bila kita tidak menghubungi-Nya? Kita tidak mendengarkan-Nya karena kita terlalu sibuk dan mencemaskan berbagai hal duniawi. Kita lupa bahwa Tuhan selalu menunggu kita di sudut untuk ditemui. Setelah itu Dia akan mengasihi kita, menunjukkan kepada kita jalan hidup yang lebih baik, dan untuk memberkahi kita dengan kelimpahan. Sungguh disayangkan kita menolak Dia.

Jadi, bila Anda tidak percaya kepada-Nya, baiklah, saya akan menunjukkan-Nya kepada Anda sehingga Anda dapat percaya. Selain itu, Anda tidak akan masuk neraka hanya karena Anda tidak percaya kepada Tuhan. Bila Anda seorang yang baik, sedikitnya bila Anda tidak membunuh orang, tidak menipu siapa pun, tidak melakukan hal buruk apa pun, maka Tuhan akan membantu Anda juga. Dan bila Anda tidak percaya kepada Tuhan, apa yang Anda lakukan di sini, dalam ceramah saya? Saya hanya membicarakan Tuhan! Maka, Anda pasti percaya kepada sesuatu. Walaupun Anda mungkin kurang fasih bicara, Anda tidak tahu bagaimana mendefinisikan kepercayaan Anda. Tuhan mengetahui hati kita, bukan melalui kata-kata, tetapi melalui perasaan dan ketulusan hati kita. Dia akan membawa kita kepada diri-Nya.