Guru Bercerita

 

 Kerja Berkelompok Selalu Membantu

Disampaikan oleh
Maha Guru Ching Hai,
Bangkok, Thailand,
28 Desember 1999
(Asal dalam bahasa Inggris)
KasetVideo#679

 

Ada seorang laki-laki yang memiliki seekor kuda buta bernama Peter yang tak dapat melihat apa pun. Jika ia ingin agar Peter melakukan sesuatu, maka lelaki itu hanya berdiri di sana dan berteriak: “Marco, ayolah, tarik. Terus tarik, tarik!” Tetapi, kuda itu tetap tidak bergerak, ia hanya berdiri di sana dan tidak melakukan apa pun. Maka, lelaki itu akan berteriak lagi “Ayolah, Martin, tarik; mari kita menariknya bersama!” Dan Peter masih terus berdiri di sana dan tidak melakukan apa pun.

Akhirnya ia berkata, “Peter, marilah kita menariknya bersama!” Peter pun menariknya. Maka, teman laki-laki itu kemudian bertanya kepadanya, “Kenapa tidak sejak awal saja kau memanggilnya Peter? Kamu hanya memiliki satu kuda, mengapa kamu terus memanggil Marco dan Martin; untuk apa?” Si pemilik itu berkata, “Kudaku, Peter, sangat pemalas. Ia buta dan tidak dapat melihat. Jika ia berpikir bahwa ia hanya menariknya sendirian, maka ia tidak akan bergerak.”

Ketika kalian sedang duduk bersama-sama, mungkin kalian mengatakan, “Semua wanita melakukannya. Karena saya seorang laki-laki, jika saya tidak melakukannya, maka saya akan terlihat buruk.” Dan semua wanita berpikir, “Semua lelaki sedang duduk di sini dan saya harus menunjukkan siapa yang lebih baik.”

Jadi, ketika kita sedang duduk bersama-sama dan semuanya melakukan hal yang sama, maka kita akan merasa terdorong. Kita akan merasa memiliki kelompok pendukung yang kuat. Maka, kita lakukan begitu saja. Itu sangat mudah! Dan itulah sebabnya, ketika kalian duduk di sini, kalian merasa lebih stabil, lebih tenang, dan lebih ingin bermeditasi jika dibandingkan dengan duduk sendiri di rumah atau di suatu tempat. Itulah sebabnya Yesus berkata bahwa kita harus bermeditasi bersama, dua orang atau lebih. Itu lebih baik. Kalian akan merasa lebih baik secara psikologis.

Alasan lainnya adalah bila dua kekuatan Tuhan yang hebat duduk bersama, maka akan jauh lebih baik dibanding sendirian. Itulah sebabnya retret dan meditasi kelompok sangat penting bagi perkembangan spiritual kita. Saya tidak tahu mengapa kelompok lain memberitahu agar mereka tidak melakukan meditasi kelompok dan hanya duduk sendiri di rumah saja. Saya tidak tahu. Tetapi, saya dan kalian selalu mengetahui bahwa meditasi kelompok dan retret bersama selalu bermanfaat. (Tepuk tangan)

Apakah lebih mudah berkonsentrasi di sini? (Hadirin: Ya!) Lihat, ini semua karena  pemahaman pikiran. Jika kita bertekad untuk melakukan sesuatu dan akan melakukannya dalam jangka waktu tertentu, maka pikiran kita akan mengerti situasinya dan ia akan bekerja sama. Ketika kalian datang ke sini, maka kalian tahu bahwa tujuan dari kedatangan kalian adalah untuk bermeditasi. Selama satu minggu ini tidak ada kontak sosial, tidak ada bisnis, tidak ada kontak telepon, dan tidak ada apa pun yang dikhawatirkan. Misalnya, tidak ada kegiatan memasak yang harus dikhawatirkan, akan ada orang yang memasak untuk kita. Kalian hanya tahu bahwa segalanya sudah siap, kalian sudah memprogram pikiran kalian bahwa kalian datang ke sini hanya untuk bermeditasi. Jadi, pada saat duduk, kalian akan lebih teguh dan dapat terus duduk. Kalian telah mengetahui bahwa kapan harus duduk bersama dengan yang lainnya. Maka, pikiran akan senang dan mudah bekerja sama.

 

Beritahu teman tentang artikel ini